Wednesday, March 15, 2017

Puncak Watu Angkrik

Watu Angkrik dan Watu Layah adalah dua tempat wisata yang baru saja diresmikan oleh Wakil Bupati Temanggung. Tempat ini terletak di Desa Tlogopucang, Kecamatan Kandangan. tempat yang kami tuju berjarak sekitar 17 km dari Kota Temanggung. Sudah beberapa kali ke desa itu, rasanya sih deket. Tapi kalau melihat odometer, jauh juga ternyata. Desa Tlogopucang, tempat Watu Angkrik berada, terletak di sisi timur laut dan berbatasan langsung dengan Kab. Semarang.




Ada juga bangku-bangku untuk sekadar istirahat atau ngobrol bareng teman dan komunitas. Saat ini, tiket masuk tempat wisata Watu Layah masih gratis. Hanya saja, traveler mesti membayar biaya parkir Rp 2.000.


Murah meriah sekali, bukan? Sangat cocok untuk backpacker yang ingin menikmati indahnya surga hutan pinus dari atas gerdu pandang di kabupaten yang terkenal dengan komoditas tembakaunya ini. Tentu, Watulayah menjadi tempat paling romantis untuk kencan dan pacaran dengan gebetan yang lagi terkenal, populer dan ngehits.



Saturday, March 11, 2017

Puncak Lereng Kelir - Wisata Alam di Semarang

Lereng Kelir adalah sebuah tempat wisata alam baru yang ada di Ambarawa, Jawa Tengah. Karena memiliki keunikan dan pemandangan alam yang diakui sangat menakjubkan oleh banyak orang, Lereng Kelir dengan sangat cepat menjadi populer.

Ambarawa sendiri memang sangat terkenal memiliki panorama alam yang masih sangat asri dan indah, Oleh karena itu, menjadi sebuah pilihan yang sangat tepat jika Anda berkunjung ke Ambarawa untuk menikmati wisata alam yang jarang ada di tempat lain. Pada kali ini alamsemarangjawatengah akan bahas mengenai Lereng Kelir yang belum lama ini muncul sebagai sebuah tempat wisata baru di Ambarawa.





Lokasi Lereng Kelir

Lereng Kelir terletak di sebuah desa di Kecamatan Jambu, Ambarawa. Nama desa tersebut adalah Desa Brangkol, sebuah desa kecil yang memiliki nuansa pedesaan yang cukup asri.
Untuk bisa mencapai ke lokasi, Anda harus menempuh perjalanan mendaki via Dusun Gertas selama kurang lebih 2 jam. Trek yang harus dilalui juga cukup terjal dan lumayan menguras tenaga. Jadi Anda perlu persiapan stamina yang ok sebelum memutuskan untuk berkunjung kesini.

Apa Saja Yang Menarik Dari Lereng Kelir Ini?

Bagi Anda yang masih bingung menentukan tempat yang seru untuk menghabiskan waktu libur akhir tahun maka Lereng Kelir di Ambarawa ini harus Anda pertimbangkan. Ada banyak sekali pengalaman seru yang bisa Anda dapatkan di sini.

Bantir Hills - Wisata Alam Di Lereng Gunung Ungaran

Menjelang tahun baru 2017 ada lokasi wisata yang menarik dan patut untuk dikunjungi wisatawan, karena lokasinya yang masih asri dan diperbaharui dengan berbagai keindahan, tempat tersebut adalah Bantir Hills yang terletak di Desa Losari, Kecamatan Sumowono, Kabupaten Semarang. Berbagai keindahan alam yang dapat dijumpai adalah perbukitan Gunung Gendol, hutan pinus dan kebun Kopi, serta pemandangan alam yang masih asri dan hamparan kawasan budidaya tanaman holtikultura.


Lokasi tersebut terletak pada ketinggian 1000mdpl, dengan curah hujan mencapai 2.700 mm/tahun dengan suhu udara 15-25 0C. Bantir Hills merupakan ekowisata yang terdiri dari hutan alam dan hutan tanaman, sumber air yang ada berupa mata air yang saat ini dimanfaatkan untuk keperluan pengairan kawasan pertanian, pemukiman dan juga pengunjung, dengan konfigurasi lapangan berupa perbukitan.


Tak hanya itu, salah satu Pengurus Kelompok Sadar Wisata Kabupaten Semarang, Syarif Prasetyo mengungkapkan berbagai potensi yang dapat dilihat wisatawan juga masih ada barisan puncak gunung di antaranya, Gunung Merbabu, Merapi, Telomoyo, Andong, dan Gajah. Selain itu, panorama indah pada birunya langit, udara sejuk, dan hijaunya pepohonan juga menyelimuti suasana destinasi wisata tersebut.


“Area camping untuk wisatawan juga ada karena tempat ini dapat dijadikan alternatif bagi pengunjung yang memiliki hobi berpetualang dan mendaki gunung. Selain menjanjikan ketenangan dan ketenteraman, Bantir Hills juga memiliki daya tarik tersendiri”.


Bahkan wisatawan dapat mengabadikan potret diri di tengah keindahan alam, beratraksi di atas batang-batang pinus yang telah bertransformasi menjadi bangku-bangu sederhana dan bisa duduk di ayunan dengan pose manja atau selfie.


Curug Klenting Kuning - Wisata Air Terjun di Semarang

Curug / Grojogan / Air Terjun Klenting Kuning merupakan salah satu pesona tersembunyi dari Desa Kemawi, Kecamatan Sumowono Kabupaten Semarang Jawa Tengah. Mendengar namanya terdengan unik namun sepertinya tidak asing. Namanya seperti nama seorang gadis cantik yang akhirnya dipilih oleh Ande-ande Lumut.
Air terjun yang memiliki ketinggian sekitar 8 meter tersebut, berada di sebelah barat lereng Gunung Ungaran, agak tersembunyi dari khalayak ramai, menyimpan pesona yang tersembunyi dari sebuah desa yang bernama Kemawi.



Meski tersembunyi, curug ini termasuk lengkap fasilitasnya meski sederhana. Terdapat kamar ganti dan toilet, pendopo terbuka untuk beribadah dan juga gubug untuk menikmati pemandangan.Tebing bebatuan dari Air Terjun Klenting Kuning ini berwarna kekuningan, sepertinya sumber air yang mengalir di sini memiliki kandungan belerang yang cukup tinggi, meski dari baunya sama sekali tak tercium adanya bau belerang.

Bagaimana menuju Curug Klenting Kuning ini: Dari arah Semarang atau Salatiga ambil arah Bandungan, sesudah sampai jalan masuk menuju Candi Gedong Songo tetap lurus saja ke arah Temanggung, setelah sekitar 10 menit akan sampai terminal Sumowono, kemudian ikuti jalan menuju Boja/Limbangan. Setelah Desa Bantir terdapat Desa Kemawi, dan papan besar Grojogan Klenting Kuning terlihat di sana.

Curug Tujuh Bidadari – Wisata Air Terjun di Semarang

Curug Tujuh Bidadari merupakan salah satu tempat wisata air terjun di kabupaten Semarang yang mungkin sangat cocok untuk dikunjungi sebagai alternatif untuk melepaskan kepenatan di hari libur kerja. Apalagi jika Anda sedang berencana mengunjungi tempat wisata di Bandungan, mungkin tempat ini bisa Anda masukkan ke daftar perjalanan wisata Anda, karena Curug Tujuh Bidadari letaknya tak jauh dari Bandungan dan Candi Gedong Songo.



Curug Tujuh Bidadari memiliki terjunan air tiga susun yang masing-masing terdapat kolam di bawahnya. Dari ketiga susunan air terjun tersebut membentuk tujuh buah air terjun. Jika dihitung-hitung, ketinggian air terjun Tujuh Bidadari memiliki ketinggian kurang lebih 10 meter.Karena kawasan wisata air terjun curug Tujuh Bidadari ini terletak di lereng gunung Ungaran yang tepatnya di daerah Sumowono, tentunya menjadi salah satu tempat wisata alam yang tidak jauh berbeda dengan Curug Semirang, Curug Lawe, Curug Bebowo, Grojogan Klenting Kuning dan lain sebagainya sehingga airnya sangat jernih, segar, dan hawa udaranya juga sangat sejuk karena jauh dari polusi udara dan keramaian kota. Wisata air terjun curug Tujuh Bidadari yang terletak di sebelah barat Obyek Wisata New Bandungan Indah ini masih tergolong baru dan alami, dikelilingi pohon-pohon serta dipercantik dengan pemandangan persawahan milik warga setempat.



Alamat lengkap Curug Tujuh Bidadari Bandungan, Semarang
Curug Tujuh Bidadari Terletak di Dusun Keseneng, Desa Keseneng, Kecamatan Sumowono, Kabupaten Semarang, Propinsi Jawa Tengah.

Harga tiket masuk Curug Tujuh Bidadari

Untuk harga tiket masuk wisata air terjun ini juga sangat murah, yakni Rp. 3000,- perorang untuk hari biasa dan Rp. 4000,- untuk hari besar atau libur. Sedangkan untuk parkir kendaraan bermotor hanya Rp. 1000,-.